1. Introitus:
2. Ajakan Beribadah:
Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan. Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Kupun ringan. (Mat 11:28-30).
3. Lagu Pembuka:
NP 76 Masyhurkan Rajamu
1
Masyhurkan Rajamu, Allah Mahabesar;
Ucapkan syukurmu, Bernyanyi bergemar;
Reff:
Suaramu dan hatimu berpadu puji Tuhanmu!
2
Yesus tetap kekal, Penolong yang besar;
KasihNya dikenal membasuh yang cemar;
3
Buana, langit, laut di bawah kuasaNya;
Kunci neraka maut dib'rikan padaNya;
4. Votum: “Dalam namaBapa. Anak, dan Roh Kudus, kiranya menyertai ibadah kita saat ini. Amin”
5. Salam: “kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus, serta persekutuan Roh Kudus, menyertai kita sekalian”.
6. Lagu Pengakuan Dosa:
Seperti Yang Kau Ingini
Bukan dengan barang fana
Kau membayar dosaku
Dengan darah yang maha
Tiada noda dan celah
Bukan dengan emas perak
Kau menebus diriku
Oleh segenap kasih
Dan pengorbananMu
Reff:
Ku telah mati dan tinggalkan
Jalan hidupku yg lama
Semuanya sia-sisa
Dan tak berarti lagi
Hidup ini kuletakkan
Pada mesbahMu ya Tuhan
Jadilah padaku seperti
Yang kau ingini
7. Doa Pengakuan Dosa : “Ya Tuhan! Kami mengaku dengan kerendahan hati, bahwa kami telah berdosa kepada-Mu, dengan melakukan apa yang Kau anggap jahat! Kami melawan kehendak-Mu dan mengikuti kehendak hati kami sendiri! Oleh karena itu kami memohon kemurahan-Mu, ampunilah kiranya dosa kami dan perbaharuilah kami dengan Roh yang teguh dan taat kepada-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus penebus kami, kami berdoa. Amin.
8. Berita Anugerah:
“Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba” (Yes. 1:18).
9. Nyanyian Kelepasan:
Sukacita Surga
Terima sukacita surga
Itulah kekuatan bagi jiwa
Ku dapat rasakan kasih-Nya
Di tengah badai yang bergelora
Reff:
Haleluya
Kau ada dalam hatiku
Takkan patah semangatku
Takkan hilang kekuatanku
Haleluya
Ku mau bersorak bagi-Mu
Sukacita surga nyata penuhiku
Kecaplah Dan Lihatlah
Kecaplah dan lihatlah
Betapa baiknya Tuhan itu
Rasakan dan nikmati
Kasih setia Tuhan
Reff:
Syukur bagiMu Tuhan
S'gala hormat bagiMu Tuhan
Allah yang mengasihiku
Allah yang mem'liharaku
Selamanya
10. Amanat Hidup Baru:
11. Nyanyian Jemaat:
NP 129 Jangan Aku Dilalui
1
Jangan aku dilalui,
Aku berseru:
Orang lain Tuhan singgahi;
Jangan t'rus lalu.
Reff:
Tuhan Yesus, Aku berseru
Orang lain Tuhan singgahi;
Jangan t'rus lalu. Amin.
2
Hanya satu harapanku:
KaruniaMu;
Hatiku yang hancur luluh
Jadikan sembuh.
12. DoaSyafaat:
13. PelayananFirman :
Ø Nyanyian Jemaat:
NP 207 SuaraMu Kurindukan
1
SuaraMu kurindukan: Buka telingaku;
SuaraMu kurindukan: Diamkan jiwaku.
Reff:
SuaraMu, Tuhan, kurindukan;
Buka telingaku;
Ku menyembah, ku menyerah:
Kurindukan suaraMu.
2
SuaraMu kurindukan: Sucikan hidupku;
SuaraMu kurindukan: Kuatkan hambaMu.
3
SuaraMu kurindukan: Hatiku milikMu;
SuaraMu kurindukan: T'rimalah diriku
Ø DoaFirman :
Ø PembacaanFirman :
Ø Homili :
14. Persembahan:(membacakan Maleakhi 3: 10)
KJ. 403 - Hujan Berkat 'Kan Tercurah
Hujan berkat 'kan tercurah, itulah janji kudus:
hidup segar dari sorga 'kan diberi Penebus.
Reff:
Hujan berkatMu itu yang kami perlu:
Sudah menetes berkatMu, biar tercurah penuh!
Hujan berkat 'kan tercurah, hidup kembali segar.
Di atas bukit dan lurah bunyi derai terdengar.
Hujan berkat 'kan tercurah; kami menantikannya.
Hati kami telah buka, Yesus, Kauisi deg'ra!
Ø Doa Persembahan:
15. Pengutusan/ Berkat :
a. Nyanyian pengutusan:
NP 314 Damai yang Padaku
1
Damai yang padaku bukan dari dunia,
Pun tak dapat diambilnya;
Meskipun hidupku diliputi susah,
Namun damai Tuhan beserta.
Reff:
Damai yang dib'riNya s'lalu serta,
Damai yang membawa bahagia;
Tuhan beserta aku s'panjang hidupku;
Hanya Tuhan Yesus harapanku.
2
Dunia berdendang memuliakan Raja
Waktu kut'rima damaiNya;
Malam hilang lenyap, fajar pun merekah;
Tuhan Yesus, Kau sangat indah.
3
Harta yang terbesar sudah kumiliki,
Yaitu damai sentosa;
Yesus datang kelak, berkatNya tak terp'ri:
Rumah abadi dalam surga.
b. Berkat:
“Tuhan memberkati engkau dan melindungi engkau; Tuhan menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; Tuhan menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera”.