1. AjakanBeribadah:
“carilah Tuhan selama Ia berkenan ditermui, berserulah kepada-Nya selama Ia dekat” (Yes. 55: 6).
2. Lagu Pembuka:
Manis Kau Dengar
Ya Tuhanku
Aku hendak bernyanyi bagiMu
Selama ku hidup
Ya Allahku
Aku hendak bermazmur bagiMu
Selagi ku ada
Reff:
Inilah yang kurenungkan
Setiap waktu
Nyanyian pujian dan pengagungan
KepadaMu
Biarlah manis Kau dengar, Tuhan
Manis Kau dengar, Tuhan
3. Votum: “Dalam namaBapa. Anak, dan Roh Kudus, kiranya menyertai ibadah kita saat ini. Amin”
4. Salam: “kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus, serta persekutuan Roh Kudus, menyertai kita sekalian”.
5. Lagu Pengakuan Dosa:
NP 119 Sangat Besar Anug'rahNya
Sangat besar anug'rahNya
Yang t'lah kualami!
Sesat aku dulu kala,
S'lamatlah ku kini.
Oleh anug'rah hilanglah
Segala takutku;
Betapa indah anug'rah,
Memb'ri berkat restu!
Sering bahaya dan jerat
Mengancam hidupku;
Oleh anug'rahku s'lamat;
Ke surga ku tuju.
6. Doa Pengakuan Dosa : “Ya Tuhan! Kami mengaku dengan kerendahan hati, bahwa kami telah berdosa kepada-Mu, dengan melakukan apa yang Kau anggap jahat! Kami melawan kehendak-Mu dan mengikuti kehendak hati kami sendiri! Oleh karena itu kami memohon kemurahan-Mu, ampunilah kiranya dosa kami dan perbaharuilah kami dengan Roh yang teguh dan taat kepada-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus penebus kami, kami berdoa. Amin.
7. Berita Anugerah:
“Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu domba” (Yes. 1:18).
8. Nyanyian Kelepasan:
Ku Ada Sobat Setia
Dihidupku, ku ada sobat yang setia
Yang senantiasa berjalan sertaku
Masa gelap dibuatNya terang ceria,
itulah Yesus, juruselamatku
Reff:
Ku tak cemas ‘kan jalan yang naik turun
Lewat lembah dan gurun terjal
Sebab Tuhan berjalanlah disampingku
Memimpinku ke ne’gri yang kekal
Hari Yang Terindah
Hari Yang Terindah
Hari yang terindah k’tika ku jumpa
Yesus yang menjadi kekasih hatiku
Walau banyak rintangan
Jalan yang dihadapkan
Kasih-Nya kini jadi kuatku
Reff:
Di hatiku ada cinta-Nya
Di hatiku ku cinta pada-Nya
Ku ingin selalu mendengar suara-Nya
Tumbuh dalam iman kepada-Nya.
9. Amanat Hidup Baru:
10. Nyanyian Jemaat:
NP 276 Tinggal Sertaku
Tinggal sertaku; hari t'lah senja;
G'lap makin turun; Tuhan tinggallah!
Lain pertolongan tiada kutemu:
Maha Penolong tinggal sertaku!
Hidupku surut, hariku genap;
Nikmat duniawi hanyut dan lenyap;
Tiada yang tahan, tiada yang teguh:
Kau yang abadi tinggal sertaku!
Kau kuperlukan tiap-tiap jam
Untuk melawan Iblis yang kejam:
Kurasa aman dalam tanganMu;
Siang dan malam tinggal sertaku!
11. DoaSyafaat:
12. PelayananFirman :
Ø Nyanyian Jemaat:
Firman-Mu Yang Kuasa
Aku datang dan bersujud dihadapanMu
Kurasakan indah hadiratMu
Kan kubuka mata hatiku dan sluruh jiwaku
Untuk kunikmati firmanMu
Reff:
Firman Mu yang kuasa
‘tuk mengubah sikap hati
Firman Mu yang tegakkan
disaat kuterjatuh
Penuhkanlah bejanaku
dengan air sungaiMu
Ku haus akan firmanMu
Ø DoaFirman :
Ø PembacaanFirman :
Ø Homili :
13. Persembahan:(membacakan Maleakhi 3: 10)
NP 237 Bagi Yesus Semuanya
Bagi Yesus kuserahkan, Hidupku seluruhnya;
Hati dan perbuatanku, Waktuku pun milikNya.
Bagi Yesus semuanya, Waktuku pun milikNya;
Bagi Yesus semuanya, Waktuku pun milikNya.
O betapa mengagumkan! Yesus Sang Maharaja
Mau memanggilku sahabat, Aku dilindungiNya.
Bagi Yesus semuanya, Aku dilindungiNya;
Bagi Yesus semuanya, Aku dilindungiNya.
Ø Doa Persembahan:
14. Pengutusan/ Berkat :
a. Nyanyian pengutusan:
NP 156 Tuhan Menuntun Hidupku
Gusti nuntun lampah kula,
Saklangkung nggen kula begja,
Tenga pundi purug mami,
Tansah kula dipun kanthi.
Reff:
Nggih Gusti kang nganthi mami,
Astanya piyambak kang nganthi,
Sun nderek ten pundi pundi,
Wit kinanthi dening Gusti.
Tuhan menuntun hidupku
Betapa sukacitaku!
Kemana saja jalanku,
Tangan Tuhan menuntunku.
Reff:
Tuhan menuntun hidupku;
TanganNya memegang teguh;
Hatiku berserah penuh;
Tuhan menuntun hidupku.
Bila genaplah kerjaku,
Menang berkat anug'rahMu,
Maut pun takkan menakutkan:
Penuntunku itu Tuhan.
b. Berkat:
“Tuhan memberkati engkau dan melindungi engkau; Tuhan menyinari engkau dengan wajah-Nya dan memberi engkau kasih karunia; Tuhan menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan memberi engkau damai sejahtera”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar: