Rabu, 06 Mei 2020

Liturgi Doa Malam







 1. Pendahuluan: (oleh pemimpin ibadah)

2. Nyanyian Pembuka:


S'bab Kau Besar

Ku B'ri Kemuliaan Dan Hormat

Ku Angkat Suara Pujian

Ku Aggungkan Nama Mu



 Reff:

S'bab Kau Besar, Perbuatan Mu Ajaib

Tiada Seperti Engkau. Tiada Seperti Engkau



S'bab Kau Besar, Perbuatan Mu Ajaib

Tiada Seperti Engkau, Tiada Seperti Engkau




3. Doa Firman Tuhan: (oleh ibu rumah tangga)

4. Firman Tuhan:  Luk. 22: 24-38 ;  Mat. 18: 1-11

· Pembacaan nas firman oleh anak putra

· Renungan oleh kepala keluarga.



5. Nyanyian:


 1. Yesus Kawan yang sejati bagi kita yang lemah.
Tiap hal boleh dibawa dalam doa padaNya.
O, betapa kita susah dan percuma berlelah,
Bila kurang pasrah diri dalam Doa padaNya.

2.  Jika oleh pencobaan kacau-balau hidupmu,
jangan kau berputus asa; pada Tuhan berseru!
Yesus Kawan yang setia, tidak ada taraNya.
Ia tahu kelemahanmu; naikkan doa padaNya!


6. Doa Syafaat: (dipimpin oleh ibu keluarga)

a. Doakan pergumuan keluarga masing-masing .
b. Doakan bangsa dan negara agar terhindar dari kekacauan akibat Covid 19 dan doakan agar, ekonomi tetap stabil.
c. Doakan agar wabah Covid 19 cepat teratasi. Doakan Gugus tugas, paramedic, dan pasien yang sedang di rawat.
d. Doakan semua jemaat agar terhindar dari wabah dan doakan ekonomi jemaat disaat darurat kesehatan ini agar tetap dipelihara oleh Tuhan dalam kecukupan.
e. Doakan jemaat yang  sedang sakit biar Tuhan memberi kesembuhan dan ketabahan iman.
f. Doakan jemaat yang kurang active dalam setiap kegiatan di Gereja.
 


7. Nyanyian Penutup. 

Bapa besar sungguh kasih setiaMu
Nyata sungguh perlindunganMu
Tak satu kuasa mampu pisahkan
Aku dari kasihMu

Bapa ajarku s'lalu hormatiMu
Ajarku turut perintahMu
B'rikanku hati tuk menyembahMu
Dan bersyukur s'tiap waktu

S'perti Bapa sayang anakNya
Demikianlah Engkau mengasihiku
Kau jadikan biji mataMu
Kau berikan s'mua yang ada padaMu

S'perti Bapa sayang anakNya
Demikianlah Kau menuntun langkahku
Hari depan indah Kau beri
RancanganMu yang terbaik bagiku



8. Doa Berkat: (oleh kepala keluarga)







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar:

LITURGI IBADAH RAYA MINGGU

    1.    Intoitus: (saat teduh). 2.    Nyanyian Pembuka: Kubersyukur Bapa   Banyak yang Kau perbuat Didalam hidupku Rancanga...